Powered by Blogger.

Saturday, May 31, 2014

Kirab Budaya Hari Jadi Gunung Kidul ke 183



27 Mei 2014 adalah hari libur dalam rangka isro mi'roj Nabi Muhammad SAW.  Libur itu saya manfaatkan berkunjung ke kediaman kawan di Gunung Kidul yang bertepatan sedang ada acara pesta kirab budaya hari jadi Kabupaten Gunung Kidul berupa karnaval dan dilanjutkan acara lain.

Sebelumnya pengantar dulu, Gunung Kidul merupakan salah satu kabupaten di DI. Yogyakarta.  Berada di bagian selatan yang terkenal dengan wisata pantai selatan.  Pusat pemerintahan Gunung Kidul berada di kecamatan Wonosari. Gunung Kidul lahir atau di tetapkan sebagai Kabupaten pada tanggal 27 Mei 1831, jadi pada 2014 ini genap berusia 183 tahun, sudah sepuh ya :D.

Awal saya ke Gunung Kidul (GK) tidak ada niatan, bahkan tidak tahu kalo hari itu hari jadi kabupaten GK. Di bbm teman saja, dan acaranya habis luhur. Akhirnya setuju saja saya datang ke GK setelah luhur, sekitar jam 12.15.  Sekitar 1 jam perjalanan dengan kondisi yang tidak begitu ramai.  Sampai di tempat teman sekitar jam 1 siang. Istirahat dan ngobrol ngalor ngidul. 

Sekitar jam 2 kami meluncur ke pemda/alun-alun wonosari, wah luar biasa sepanjang jalan rute karnaval sudah dipenuhi penonton. Berjajar di trotoar jalan, ada yang duduk dan berdiri.  Luar biasa antusias warga GK.  Entah mau nonton dimana ini? Semua tempat sudah berdesak-desakan, padahal acara belum dimulai.  Muter-muter rute sampai 3 kali, akhirnya kami ambil rute paling cepat dilalui karnaval, supaya nunggunya tidak kelamaan.  Sekitar 14.30 pasukan karnaval sudah mulai menampakan diri, mereka berdandan ala tokoh-tokoh pewayangan, reog, kuda lumping, pasukan berkuda, riasan bunga, dan lain-lain.  Karnaval ini diikuti oleh semua kecamatan di kabupaten GK, ada yang dari kelompok seni, gejog lesung, kelompok reog, sekolah, dan beberapa warga yang sengaja berpartisipasi.



nih pasukan berkuda







Reog

Pesertanya banyak, hingga sampai jam 5 sore baru selesai.  Dan antusias warganya sangat luar biasa jadi nambah rame acara.  Kalo di kota kemungkinan karnavalnya beda lagi, cara pakaiannya lebih keren dan modis, ini penuh dengan kebudayaan masyarakat Yogyakarta. Ada beberapa pasukan lombok abang yang memegang tombak juga. Pasukan berkuda untuk para pejabat sepertinya terkesan seperti raja-raja berpakaian putih.

Bagaimana dengan perayaan hari jadi di kota kamu? Masih ada seperti ini? Acara lainnya kemungkinan pentas seni dan lain-lain di adakan malam hari di alun-alunnya, tapi saya harus pulang sore itu juga karena paginya harus sudah bekerja di jogja kota :D buruh yang taat.


Photonya agak minus, diambil pake kamera hp, soalnya kameranya lagi mondok :D. ditambah lagi sinar mataharinya nyengat banget pas kena kamera, jadi yang warna putih langsung cling. 

Oke see u next adventure !

No comments:

Post a Comment

Hi, terimakasih sudah membaca, Silahkan tulis komentarmu disini...